SEPAHAT, Dalam rangka melestarikan keindahan serta kebersihan lingkungan Pemerintah Desa (Pemdes) Sepahat gotong royong dilingkungan masyarakat yang bertempat di Jalan Jend Sudirman Sei. Pakning-Dumai RT 04 RW 02 Desa Sepahat Kecamatan Bandar Laksamana Kabupaten Bengkalis, Senin (15/01/2024).
Pj. Kepala Desa melalui Sekretaris Desa Sepahat dalam instruksinya menyampaikan, “Dikarenakan Jum’at yang lalu tidak jadi dilaksanakan gotong royong karena kondisi alam (hujan) maka dari itu Pemerintah Desa Sepahat mengajak kembali kepada seluruh Ketua BPD serta anggota, perangkat Desa, Staf Desa, Ketua RT, RW, Ketua LPMD, Ketua MPB, Ketua Linmas, Ketua LAMR, Ketua Karang Taruna, Ketua Bumdes dan Ketua UED untuk melaksanakan “Gotong Royong”. Kata Jasmin, S. Pd. I
Disaat dilapangan Kepala Seksi Kesejahteraan dan Pelayanan (Kesra) mengatakan, “Kegiatan gotong royong ini merupakan rutinitas kami di Pemerintah Desa Sepahat 1 minggu sekali, hal ini dilakukan untuk menjaga kebersihan lingkungan masyarakat terutama jalan maupun gang yang ada di Desa Sepahat. Kegiatan sosial ini perlu diterapkan karena kepedulian lingkungan terhadap kebersihan desa dan diharapkan masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan.” Terang Abdul Karim
Harapan saya, semoga dengan digelarnya kegiatan gotong royong disetiap minggunya dapat menjalin dan menyambung tali silaturahmi Pemerintah Desa Sepahat dengan semua masyarakat yang dapat terjalin dengan baik.” Tutup Abdul Karim
Website :
www.sepahat.desa.id