SEPAHAT, Pemerintah Desa Sepahat memberikan ucapan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis yang diberikan gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah Masyarakat Adat Melayu, Seri Perdana Payung Negeri dan Datuk Tambalan Seri Setia Amanah Masyarakat Adat Melayu Kabupaten Bengkalis yang bertempat di Balai Kerapatan Wisma Sri Mahkota Kabupaten Bengkalis, Rabu (20/12/2023)


Pj. Kepala Desa Sepahat menyampaikan, “Selamat untuk Bupati Bengkalis Kasmarni, S. Sos, M. MP yang dianugrahi gelar adat sebagai Datuk Seri Setia Amanah Masyarakat Adat Melayu Kabupaten Bengkalis Seri Perdana Payung Negeri dan Wakil Bupati Bengkalis Dr. H. Bagus Santoso, MP yang dianugrahi gelar Datuk Timbalan Seri Setia Amanah Masyarakat Adat Melayu Kabupaten Bengkalis,” ucap Dedi Syafrizal


Kemudian, semoga gelar adat yang dianugerahi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bengkalis ini terjaga dengan baik dan selalu diberikan kemudahan dalam menjalankan Program yang sudah menjadi Visi Misinya yaitu menjadikan Kabupaten Bengkalis Bermarwah, Maju fan Sejahtera (Bermasa).” Tutup Dedi Syafrizal.

Website Desa
www.sepahat.desa.id